


Mewujudkan insan yang bertakwa, berakhlak mulia, unggul, terampil, dan berdaya saing global.
SMA Muhammadiyah 25 Pamulang adalah sekolah yang berkomitmen mencetak generasi berakhlak, berprestasi, dan siap menghadapi tantangan masa depan. Dengan mengusung nilai-nilai Islam dan pembelajaran modern, kami menghadirkan lingkungan belajar yang religius, nyaman, dan inovatif. Didukung tenaga pendidik profesional serta program unggulan yang beragam, kami terus berupaya memberikan pendidikan terbaik bagi peserta didik
Program Unggulan di SMA Muhammadiyah 25 Pamulang dikembangkan sebagai sarana untuk mengasah potensi siswa secara optimal. Berlandaskan nilai-nilai Islami, setiap kegiatan difokuskan untuk menumbuhkan kecerdasan intelektual, spiritual, dan sosial.
Program khusus bagi siswa yang ingin memperdalam hafalan Al-Qur’an. Melalui pembinaan intensif dan metode tahfidz yang terstruktur, siswa dibimbing untuk meningkatkan kualitas hafalan sekaligus membentuk karakter yang religius dan berakhlak mulia.
Program pembelajaran bahasa Inggris langsung di Kampung Inggris Pare. Selama mengikuti kegiatan ini, siswa mendapatkan pengalaman belajar yang intensif, interaktif, dan praktis, sehingga mampu meningkatkan kemampuan komunikasi dalam bahasa Inggris secara signifikan..
Kegiatan kunjungan edukatif ke berbagai kampus terbaik di Indonesia. Melalui program ini, siswa diajak mengenal lingkungan perkuliahan, jurusan-jurusan favorit, dan wawasan dunia pendidikan tinggi. Program ini membantu siswa mempersiapkan masa depan serta menentukan pilihan studi yang tepat.
Guru mapel bahasa inggris
Guru Mapel Al – Islam
Sejarah
PJOK
Sosiologi
Guru mapel Al – Islam
Lihat Selengkapnya »